Perwakilan OSIM MTsN 8 Banyuwangi Mengikuti Kegiatan Table Manner di SMK Bustanul Falah.

Kamis, 16 Mei 2024 perwakilan OSIM MTsN 8 Banyuwangi mengikuti kegiatan table manner di SMK Bustanul Falah dalam rangka meningkatkan kompetisi keahlian perhotelan. Siswa diberikan pengetahuan dalam etika ketika di meja makan pada saat perjamuan berlangsung. Selain itu siswa juga mempraktekkan menata beberapa peralatan makan yang tersedia di meja.

Table manner adalah tata cara makan yang mengatur cara duduk, cara penggunaan peralatan makan, dan etika saat makan. Penerapan table manner diharapkan bisa menunjukkan sikap yang elok selama perjamuan makan berlangsung. Kendati mempelajari table manner bukanlah sesuatu yang mudah, menguasai keterampilan ini dapat meningkatkan kemampuan bersosialisasi, memperluas jaringan dan koneksi, dan menambah nilai kelas sosial.

Para siswa yang mengikuti kegiatan tersebut sangat antusias dan diharapkan ilmu baru yang didapatkan dapat bermanfaat

Kabar Sekolah Lainnya

Download App M8B

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman

Download App M8B

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman